Cara Mudah Mengerjakan Soal Sinomin – Seleksi PPDB sekolah unggulan biasanya selalu menyertakan soal verbal sinonim. Ada baiknya Anda mengetahui karakteristik dan cara menyelesaikan soal seperti ini.
Cara Mudah Mengerjakan Soal Sinomin
Sinonim adalah suatu kata yang memiliki bentuk yang berbeda namun memiliki arti atau pngertian yang sama atau mirip. Peserta tes harus dapat mencari kata yang memiliki makna atau arti yang sama dengan kata yang tersedia. Tujuan tes ini untuk mengukur tingkat kewaspadaan dan kecermatan terhadap suatu indikasi yang saling sama, mengukur wawasan, dan pengetahuan calon siswa tentang kata-kata yang artinya sama.
Tipsnya sebagai berikut :
- Pengalaman membuktikan bahwa dalam mengikuti TPA, soal sinonim sebanyak 53 % kata serapan dan 17 % merupakan istilah dalam dunia keilmuan, sisanya istilah dalam keseharian
- Soal yang dari serapan dapat diidentifikasi dengan cara jangan memilih jawaban yang memiliki kemiripan bunyi, baik awal,atau akhir suku kata.
- Disarankan agar banyak membaca Kamus Besar Bahasa Indonesia ( KBBI )
- Sinonim hampir sama dengan mencari persaman kata atau arti kata yang ada di dalamnya
Contoh :
KUNYUK = …
A. Monyet
B. Orang utan
C. Manusia purba
D. Babon
Pembahasan :
Kunyuk menurut KBBI adalah :
- kera kecil ; monyet
- Orang bodoh ( tidak tahu adat )
Jadi kata kunyuk bersinonim dengan monyet
Contoh soal lainnya :
- Contoh Tes Ketelitian . Unduh di sini
- Tes verbal . Unduh di sini
- Tes Psikotes . Unduh di sini
- Tes Ketelitian. unduh di sini
- Tes Skolastik . Unduh di sini
Soal lainnya :
Baca Juga :
- Tips Lolos Tes CPNS 2018, Simak Kumpulan Contoh Soal berikut!
- Keutamaan Shalat Witir Berdasarkan Hadits Nabi SAW.